Thursday, May 2, 2013

PERKEMBANGAN DAN STIMULASI KECERDASAN BAYI 6-12 BULAN


6-9 Bulan

Tahapan Perkembangan
  • Merangkak, duduk tegak, mendorong badan ke atas sampai berdiri, 
  • Menjumput denganibu jari dan telunjuk 
  • Makan sendiri (berantakan) 
  • Menjatuhkan mainan 
  • Merespon bila namanya disebut 
  • Bergoyang seirama musik 
  • Bermain cilukba 
  • Memainkan makanan 
  • Permainan yang menggunakan kata-kata dan irama
  • Menggelindingkan bola 
  • Tertarik pada objek kecil 

9-12 Bulan

Tahapan Perkembangan
  • Sering merangkak, dari duduk bisa menjadi merangkak sendiri dan berkeliling di sekitar perabotan
  • Berdiri tanpa berpegangan, langkah pertama masih kaku, belum tegap
  • Menggenggam erat, menunjuk dan mencongkel dengan jari telunjuk, menumpuk dan menjatuhkan balok-balok, menunjukkan dominasi tangan 
  • Mengatakan “mama” dan “dadah”, mengerti kata "tidak‟, mengerti sikap tubuh seperti melambaikan tangan
  • Menunjukkan ingatannya akan kejadian yang baru berlalu, ingat letak mainannya ketika tertutupi
  • Berhenti menangis ketika bertemu bunda, menunjukkan kegelisahan akibat perpisahan

Yang Disukai Bayi
  • Bermain dengan wadah-wadahan: mencampur, mengisi, menimbun. 
  • Merogoh isi kantong ayah
  • Mengamati diri sendiri di depan cermin 
  • Membanting dan mencocokkan tutup dengan wadah 
  • Menumpuk dua atau tiga balok
Yang Harus Diwaspadai
  • Belum bisa merangkak
  • Belum bisa tengkurap
  • Tidak dapat mengambil barang yang berada di depannya
  • Belum bisa mengucapkan sepatah kata
  • Belum bisa menirukan gerakan tubuh, tidak bisa melambaikan tangan atau menggelengkan kepala
  • Belum bisa menunjuk barang atau gambar
Stimulasi
  • Mengajak anak menggelindingkan bola
  • Melatih anak memanjat kursi atau tangga yang rendah dengan merangkak
  • Membantu anak berjalan sendiri
  • Melatih anak membungkukkan badan anak tanpa berpegangan 
  • Melatih anak menyusun mainan balok
  • Memberikan anak kesempatan untuk menggambar
  • Melatih anak untuk menirukan kata-kata 
  • Mengajak anak untuk mengikuti kegiatan keluarga misalnya makan bersama atau piknik keluarga. Sediakan peralatan makanan untuknya, bantulah ia untuk belajar makan dan minum sendiri 

0 komentar: